• home
  • zona perairan
  • zona pegunungan
  • zona daratan
  • eksplorasi
  • project
  • pencarian

    padang rumput part 1


    fujifilm X10
        padang rumput adalah nama dari judul postingan kali ini. merupakan kunjungan saya ke sebuah area padang rumput. lebih tepatnya adalah sebuah area peternakan sapi yang terdapat di desa karang tengah (dekat curug cipendok) jadi jika kita berkunjung ke curug cipendok kita akan melewati peternakan sapi ini. tempat ini cukup luas dan tertutup pagar keliling. jadi untuk memasukinya harus lewat pintu utama peternakan. dan konon sekarang untuk masuk kesana harus ijin dulu tidak setiap saat bisa masuk. sementara saya berkunjung kesana pada awal tahun 2014 dimana saat itu saya bisa masuk dengan leluasa dan berkeliling peternakan . jadi mungkin ini merupakan postingan lama yang agak terlambat.


    fujifilm X10
        saya berkunjung kesana ketika sore hari dimana saat itu cuaca cukup berkabut dan agak gelap. saya cukup khawatir akan datangnya hujan. karena area tempat peternakan sapi ini berada di dataran yang cukup tinggi dimana area ini cukup sering diguyur hujan . lokasi peternakan ini juga memiliki topografi yang terdiri dari beberapa bukit-bukit kecil. disana juga terdapat jalan aspal yang dibuat mengelilingi area sekitar padang rumput.

    fujifilm X10
        pagar besi berwarna putih ini merupakan pagar yang berada di sepanjang tepian jalan aspal. juga sebagai pembatas agar sapi-sapi tetap di dalam. tujuan saya kesana saat itu karena penasaran dengan peternakan sapi yang cukup baru. juga karena ingin mengetest salah satu kamera pocket yang baru saya miliki. namun keadaan cuaca yang kurang cerah saat itu. membuat foto cukup gelap. dan saya mengatasinya dengan melakukan overexposure di hampir semua foto untuk lebih menampilkan kesan kabut putih yang cukup pekat.

    fujifilm X10
        rerumputan sekitar yang saya manfaatkan sebagai foreground foto. keadaan langit yang putih berkabut membuat saya berfokus pada tanaman sebagai bagian dari komposisi foto.

    fujifilm X10
        potret jalanan aspal disekitar peternakan dengan latar belakang bukit kecil yang banyak terdapat disekitar area tersebut. sebuah pohon yang berukuran kecil saya manfaatkan sebagai foreground dalam foto

    fujifilm X10
        sebuah tepian jalan aspal. foto saya ambil dengan sudut focal lebar untuk menampilkan bunga di tepian jalan yang berwarna kuning. terlihat juga adanya lampu di sudut jalan. membuat saya cukup tertarik untuk mengunjunginya di malam hari mungkin akan lebih menarik dan tampak berbeda.

    fujifilm X10
        jalanan sekitar peternakan meski sebagian sudah beraspal. namun jika di telusuri ternyata tidak semuanya, masih ada beberapa bagian yang belum beraspal dan masih berupa tanah yang tertutup oleh rerumputan.

    fujifilm X10
        bebatuan yang terdapat di beberapa bagian peternakan. saya manfaatkan sebagai foreground dalam foto. entah batuan asli perbukitan tersebut. atau batuan sisa dari proyek pembangunan peternakan sapi.

    fujifilm X10
        pagar keliling area peternakan. selain membatasi rerumputan dengan jalanan aspal juga membagi kedalam beberapa area rerumputan, mungkin untuk memisahkan jenis sapi-sapi tertentu yang ada dalam peternakan.

    fujifilm X10
        pemandangan salah satu sudut peternakan sapi yang tampak sepi. ketika saya berkunjung para sapi sudah berada di dalam kandang( saya berkunjung terlalu sore ). jadi jika kesana terlalu sore kita tidak akan menemui penampakan sapi di area padang rumput. maka disarankan datang lebih awal jika ingin melihat sapi berada di rerumputan.

    fujifilm X10
        foto ini diambil dari dekat kandang sapi yang berada diatas bukit. dari tempat ini kita bisa melihat keseluruhan area peternakan sapi. bahkan perbukitan sekitar yang jauh juga terlihat ketika langit cerah

    fujifilm X10
        jalanan aspal yang membelah area peternakan. masih diambil di tempat yang sama di dekat kandang sapi, namun mencoba memotret dengan sudut yang berbeda dari foto  sebelumnya.

    fujifilm X10
        sebuah pagar besi dengan latar belakang padang rumput yang menghampar luas. kondisi yang berkabut membuat seolah padang rumput ini begitu luas dan tidak berujung. dan untuk postingan kali ini sebenarnya cukup ala kadarnya. karena foto-foto saya saat itu yang sangat jelek( menurut pendapat saya) meskipun foto yang sekarang juga masih sama saja. tapi ya tidak ada salahnya saya posting. karena cuma itu saja kumpulan foto yang saya punya. dan sampe sekarang saya belum kesana lagi jadi belum punya foto lain yang sedikit lebih layak untuk diposting. semoga berkenan dan terima kasih kunjunganya. semua foto diatas saya ambil menggunakan kamera pocket fujifilm X10

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar